Biodisel Nyamplung – Video

Nyamplung atau Calophyllum inophyllum merupakan salah satu jenis tanaman kehutanan yang berpotensi sebagai bahan baku biodisel maupun biofarmaka.

Proses pengolahan buah nyamplung hingga menjadi minyak melalui beberapa tahap yang semuanya dilakukan di Laboratorium Pengujian HHBK Penghasil Minyak milik BBPSIK Yogyakarta.

Nyamplung bukan tanaman pangan dan lahan untuk pertumbuhannya tidak bersaing dengan lahan tanaman pangan.

Tanaman ini berbuah sepanjang tahun dan mempunyai potensi produksi buah 20 ton/ha/tahun.

Dari 2-2,5 kg biji kering dapat menghasilkan satu liter minyak nyamplung (crude calophyllum oil/CCO) dengan rendemen antara 37-58 %.

Pengolahan CCO menjadi biodisel nyamplung melalui proses degumming, esterifikasi, transesteriikasi, washing dan drying.

Hasil analisis sifat fisiko-kimia biodisel nyamplung yang dihasilkan telah memenuhi 18 karakteristik biodisel sebagai syarat mutu biodisel (SNI 7182-2015).

Berikut Video Pembuatan Biodisel dari Biji Nyamplung


Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *